Fakta Oto – Wuling Motors berhasil mencuri perhatian di pasar otomotif Indonesia dengan kesuksesan penjualan mobil listriknya. Setelah Air ev sukses besar, kini model kedua mereka, BinguoEV, menjadi sorotan sebagai mobil listrik terlaris hingga pertengahan 2024.
BinguoEV yang dirakit di Indonesia, tersedia dalam tiga varian, dengan Premium Range menjadi pilihan favorit di antara konsumen. Berdasarkan data dari Gaikindo, selama periode Januari hingga Juni 2024, BinguoEV terjual sebanyak 3.615 unit. Ditambah dengan pengiriman di bulan Juli 2024 sebanyak 128 unit, total penjualan mencapai 3.743 unit. Dengan angka tersebut, BinguoEV merajai pasar mobil listrik di Indonesia sampai pertengahan tahun ini.
BinguoEV menggunakan baterai Lithium Ferro Phosphate (LFP) IP67 dengan kapasitas 31,9 kWh untuk varian Long Range, dan 37,9 kWh untuk varian Premium Range. Mobil ini ditenagai oleh motor listrik dengan output maksimum 50 kW (68 PS) dan torsi 150 Nm, sementara untuk varian Premium Range, torsinya sedikit lebih rendah di angka 125 Nm. Tersedia juga empat mode berkendara: ECO, ECO+, Sport, dan Normal.
BinguoEV dilengkapi dengan fasilitas pengisian daya cepat untuk varian Long Range DC dan Premium Range, membuatnya semakin praktis untuk penggunaan sehari-hari.
Desain eksterior BinguoEV memancarkan kesan modern dan stylish. Interiornya juga menawarkan ruang yang cukup luas dan nyaman, lengkap dengan 15 kompartemen penyimpanan dan bagasi berkapasitas 790 liter.
Dalam hal keselamatan, BinguoEV dilengkapi dengan berbagai fitur canggih, termasuk Auto Vehicle Holding, Electronic Stability Control, Traction Control, ABS & EBD, Tire Pressure Monitoring System, ISOFIX, dan dua SRS Airbag. Ada juga fitur tambahan seperti Emergency Stop Signal, Sound Module untuk Pedestrian Warning, Rear Parking Sensor & Camera, Creeping Function, dan Cruise Control.
Untuk mendukung kenyamanan berkendara, BinguoEV juga dilengkapi dengan Smart Entry & Smart Start, Multifunction Steering Wheel berlapis Synthetic Leather, layar ganda 10,25 inci TFT Dual Screen, 6-way Electric Adjustable Driver Seat, dan berbagai fitur lainnya seperti Rear Parking Sensor, kamera, Electric Parking Brake, 4 speaker, serta Distinctive Rotary Gear Selector.
Harga Wuling BinguoEV:
- Long Range AC 333 Km: Rp317 Jutaan
- Long Range AC-DC 333 Km: Rp326 Jutaan
- Premium Range 410 Km: Rp372 Jutaan