
Jakarta – Pihak kepolisian berhasil menangkap dua orang pria dengan inisial K (21) dan inisial B (23) yang menjambret ponsel seorang bocah usia 8 tahun hingga korban jatuh tersungkur di Srengseng Sawah Jagakarsa Jakarta Selatan.
Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Wira Satya triputra mengatakan kedua tersangka yang sedang berkeliling untuk mencari korban yang rentan untuk kemudian dijadikan korban penjambretan. Kedua tersangka tersebut saat itu merebut paksa ponsel dari tangan korban hingga jatuh tersungkur.
Kombes Wira Satya juga mengatakan kedua tersangka memilih korban yang rentan seperti anak kecil, kemudian kedua tersangka menghampiri dan merampas ponsel milik korban dengan paksa, sehingga korban yang rentan tersebut yang mempertahankan ponselnya jatuh dan juga tersungkur.
Kombes Wira Satya juga menambahkan kedua pelaku melarikan diri ke arah Parung Bogor, dalam pelariannya kedua tersangka sempat menggadaikan ponsel milik korban dengan nominal Rp 700 ribu, dimana uang tersebut digunakan untuk membeli bensin dan juga digunakan untuk bermain slot.
Pihak kepolisian bergerak cepat untuk menyelidiki kasus tersebut dan akhirnya berhasil mengamankan kedua pelaku tersebut, keduanya diamankan di wilayah Depok Jawa Barat.
Aksi kedua jambret tersebut yang viral di media sosial dari video yang beredar, tampak terlihat yang awal mulanya korban sedang berjalan sendirian dan juga terlihat kedua pelaku yang sedang berboncengan dengan menggunakan satu sepeda motor.
Dari keduanya tampak terlihat salah seorang pelaku melakukan aksinya dengan merebut ponsel dari tangan korban, atas aksi tersebut tampak terlihat korban jatuh tersungkur di jalanan, yang kemudian pelaku pergi melarikan diri dari lokasi kejadian.